Rabu, 23 Oktober 2013

What Zen Thinks about Unpredictable Love? (Novel)

Sekarang saya sebenarnya mikir siapa yang lebih menyebalkan Bella Swan atau Viela dari novel ini.  Let's check it out!


Unpredictable Love
Penulis  : Ganda Pekasih

 Ini adalah sebuah novel teenlit tentang seorang cowok bernama Topan yang jatuh cinta pada Viela. Viela awalnya memberikan respons yang bagus pada PDKT Topan, namun semua berubah ketika Andi menyerang!

Andi adalah sosok yang tampan, atletis dan pokoknya jadi idola di sekolah tersebut.  Namun, Andi merasa tertarik pada Viela dan menginginkan Viela menjadi pacarnya.  Karena jika tidak, maka Andi akan memacari sahabat Viela yang bernama Ariefasha yang kebetulan lagi patah hati akibat ditolak oleh gebetannya.  Karena itu Topan patah hati dan justru bertemu dengan cewek lain bernama Sheila.

Oke, itu sebenarnya bukan spoiler karena semua tertulis di belakang buku tersebut.

Unpredictable Love sebenarnya benar-benar konsisten dengan judulnya.  Novel teenlit ini memang tidak tertebak jalan plotnya dari awal sampai akhir. Tidak seperti kisah romansa remaja kebanyakan.

Kita mulai dari gaya bahasanya.  Well, penulisnya adalah seorang penulis yang sudah terkenal, Ganda Pekasih. So, gaya menulisnya tentu sudah sangat bagus dan terlatih.  Novel ini punya tipe Multiple First Person of View. 

Jadi novel ini ada POV Topan, Viela, Arief, juga Shiela.  Hal tersebut membantu kita sebagai pembaca untuk mengetahui setiap perasaan karakter dan juga bagaimana pola pikir mereka dalam menghadapi masalah yang ada.

Plot dalam novel ini memang tidak tertebak. Saya tidak bisa memikirkan bagaimana arah cerita dan juga penuh twist.  Yeah, antara twist tersebut bikin saya kaget atau bikin saya jengkel... well, yang bikin jengkel lebih banyak sebenarnya.

Karakterisasi, saya pribadi sangat menyukai karakter Topan. Dia adalah karakter yang paling bersikap realistis di dalam novel ini.  Dia mencoba mendekati Viela, terus dia mundur saat Viela sudah punya kekasih, tapi tetap berharap. Saat si Viela butuh teman, Topan siap membantunya.  Hum, Bagi saya entah kurang apa lagi yang Topan mesti berikan untuk Viela dan cewek itu tetap saja tidak memberikan kejelasan.

Viela saya berikan predikat sebagai cewek paling nyebelin dari semua cewek yang pernah ada di dalam cerita manapun. Yep, is worse then Bella Swan I think, tapi tidak se-mary sue Bella Swan.  Viela tiba-tiba saja jadi pacar Andi dikarenakan Andi merasa si Viela adalah cewek yang pantas untuk sembuhin dari penyakit Gay-nya. 

Viela sama sekali tidak punya perasaan (pada Topan) Dia pernah minta si Topan buat membuat sebuah cerpen untuk mengolok Doranina. Jika Topan bisa membuatnya, si Viela mau mempertimbangkan Topan jadi kekasihnya.  Namun, seenaknya saja, setelah berkata begitu dia menggandeng tangan Andi dan tanya soal cerpen tersebut.  Viela, where is your heart anyway? Have Mercy.  you know Topan likes you and try to make that Short Story and this what you do to him?

Sepanjang cerita semakin benci saya pada Viela.  Dia benar-benar sukses jadi B*tch di dalam novel ini. Okay Viela you are the B*tch you need to die!

Bagaimana dengan karakter lain? Andi bener-bener Gay.  Ariefasha hanyalah cowok yang patah hati. Sheila?  not much to talk about her anyway.

So, novel ini sebenarnya asik dibaca.  Twist yang menarik, kisah cinta yang tidak biasa, juga karakter-karakter yang... yeah antara suka dan ga suka sebenarnya ini bener-bener subjektif.  Settingnya, gaya bahasa yang amat kental teen-nya.  Mix POV ada POV 1 dan POV 3 dan juga Multiple POV 1, kerennya tidak bikin bingung pembacanya.

Well, I say This is Worth it, Enjoy your time With it.

Terima kasih sudah membaca review ini, jika kalian sudah baca novel ini jangan lupa komen tentang pendapat kalian.  Tidak lupa, dengarkan apa kata Yui di samping. Sampai jumpa hingga saya memikirkan sesuatu yang lain lagi.


1 komentar:

  1. Sepertinya layak untuk dijadikan bacaan. Tapi reading list saya udah cukup banyak, dan tema percintaan bukan prioritas saya. Duh ...

    BalasHapus