Kamis, 30 Mei 2013

What Zen Thinks about Magical Pop'n (Super Nintendo)?

Game ini adalah hidden Gems alias game yang tersembunyi tapi kalian tahu betapa bangganya saya akhirnya bisa memainkan game ini?


Magical Pop'n
Developer by Polestar
Platform Super Nintendo
Genre : Platform

Game ini bercerita tentang seorang princess Dwahl yang energic dan usil harus melakukan perjalanan untuk mengalahkan penyihir jahat yang mengambil sebuah batu sihir yang kuat.  Jadi, si princess loli yang imut ini akan jadi karakter utama di dalam game ini. Yes, you play as her and she so cute... X3

 Yah, game ini adalah 2D sidescroller platform game. Di mana karaktermu membunuh musuh dengan pedangnya, juga bisa menggunakan magic jika punya stock bintang yang cukup.


Di dalam perjalanan nanti bisa menemukan kotak harta yang bisa berisi bom (jangan diambil), kue tart, atau bintang besar.  Kue tart untuk mengisi Health Bar, Bintang besar untuk amunisi sihir, oh ya tidak lupa nanti akan menemukan gambar miniatur wajah Princess yang jika dikumpulkan sampai tiga akan menambah nyawa. :3


Di game ini salah satu yang menarik adalah boss.  Desain Boss sangat kreatif dan unik. Dan setiap Boss punya kelemahan yang harus dipecahkan oleh gamer untuk bisa mengalahkannya. 


Salah satu yang benar-benar membuat saya suka game ini adalah.  Jika kamu punya 4 Heart penuh. Maka kamu akan mati jika terkena delapan kali serangan.  Satu serangan akan mengecilkan heart-mu, serangan kedua baru menghilangkannya. Musuh pun begitu, jadi kedua belah pihak alias musuh dan Princess punya daya tahan yang sama dan adil.  Walau semenakutkan apapun serangan musuh, tetap saja hanya mengambil setengah dari heart yang ada.

Mari kita bisa bicarakan soal Control di game ini.  Princess bisa menyerang di empat arah dengan pedangnya. Dia bisa menyerang ke atas, ke kiri, ke kanan, dan kebawah.  Saat melompat Princess akan berbentuk seperi bola, seolah kayak Sonic the Hedgehog dan bisa dikontrol arah jatuhnya.


bahkan dia bisa bergerak saat tengkurap.  Jadi game ini memang memberikan pemain sebuah control yang sempurna.  Selain itu di game ini terdapat enam Magic yang masing-masing punya daya konsumsi yang berbeda dan akan semakin berguna untuk menlanjutkan game. Ada beberapa tempat yang tidak bisa diakses jika tidak punya magic tertentu dan Magic dengan amunisi bintang ini ingatkan saya seperti Heart di Castlevania.  Princes juga bisa lompat langsung ke bawah, tentu dengan menekan bawah dan lompat.


Magic pun punya spesial attack yang berbeda tiap jenisnya.  Contohnya Magic pertama, jika kamu tekan Select maka dia akan mengeluarkan kamehameha!


Tentu saja masih banyak ragam Special Magic yang kalian akan temukan sepanjang perjalanan. Tempatnya seperti ini...


Musik di game ini juga di desain cute dan asik di dengar.  Tapi, bagi saya yang paling menghibur adalah suara si Princess yang benar-benar cute.  Saat dia nyaris jatuh di pinggir platform, saat dia mencoba mendorong dinding, saat dia meringkuk ketakutan (jika kamu tekan bawah lama-lama dia akan meringkuk dan itu lucu banget) Xp.  Thanks to Ai Iijima sebagai Seiyuu si Princess.



 Level Desain di buat detail dan selalu berbeda. Setiap Stage tidak ada yang terkesan sama.  Lebih lagi, game ini punya sistem tidak linear alias kamu hanya perlu jalan dari awal ke akhir tanpa mati.  Tapi, game ini lebih ke eksplorasi dan mencari jalan keluar.  Di stage terakhir saya beberapa kali tersesat, sayang game ini tidak punya map. 

Jumping di Platform adalah skill yang wajib dikuasai di game ini. Karena semakin jauh, game ini semakin trickier, trickier and trickier.  Terutama jika kita sudah dapat grapple. Beberapa kali saya dibuat frustasi dikarenakan harus berayun-ayun dengan ketepatan 100% dan lebih lagi ada batasan waktu sebelum pintu tertutup.

Salah satu yang sulit dari game ini adalah, tiap kali Princess terkena serangan, dia akan terlompat mundur.  Dan jika kamu ada di atas platform, maka kamu akan terlempar jatuh, antara jurang atau kamu harus jatuh ke tempat yang sebelumnya dan artinya harus lakukan perjalanan ulang kembali ke tempat dimana kamu terjatuh.

Well, sudah saatnya untuk Final Verdict.  Magical Pop'n saya berikan 9/10. This is one the best platform game I ever Play.  Jika kalian tertarik, maka mainkanlah, saya pastikan kalian tidak kecewa, karena kontrol yang sempurna, magic yang berguna, juga special power yang menarik.

Donlot emulator di sini!

Donlot ROM-nya di sini! 

Terima kasih sudah membaca, sampai jumpa hingga saya memikirkan sesuatu hal yang lain lagi!


2 komentar: