Jumat, 29 Maret 2013

What Zen Thinks about My Lovely Gangster?

Mayoritas orang-orang mengenal nama Putu Felisia sebagai penulis Crime Romance dan salah satu penyebabnya adalah novel ini.


My Lovely Gangster
Putu Felisia
Diterbitkan oleh Media Pressindo
Sampul oleh Julian

Plot utama di sini adalah Eri terjebak di dalam dunia mafia karena secara tidak mengejutkan, ternyata sang mendiang Ibu angkatnya adalah istri seorang mafia bernama Maximus.  So, mau tidak mau Eri yang seorang gadis biasa yang tidak punya keistimewaan apa-apa masuk ke dalam dunia mafia dan harus berurusan dengan orang-orang Yakuza.  Kemudian karena hanya berkomentar tentang Kuga Eri harus terjerat oleh Kuga yang menginginkannya, sementara Eri sendiri jatuh cinta pada Sky.

Sebenarnya yang paling menarik dari novel ini adalah betapa bagusnya sang penulis memperlihatkan atmosfer dari dunia mafia, di mana orang-orang yang bertindak seenaknya, yang paling kuat dialah yang menang. Perebutan tahta, wanita, juga uang.  Benar-benar menunjukkan seperti itulah dunia mafia tersebut.  Itu adalah suatu kelebihan dari novel.

Mari kita fokus ke hal lainnya.  Novel ini bergenre Crime Romance, jadi kita harus juga melihat aspek romansa-nya.  Salah satu kelebihan dari sang penulis dari setiap karya-karya Crime Romance-nya adalah merancang karakter badass yang bener-bener bikin cewek meleleh.  Yaitu Kuga, cowok playboy ini awalnya saya sangat benci nih cowok. Dia benar-benar semena-mena. Dimatanya cewek adalah mainan yang akan dia dapat selama dirinya punya ketenaran dan juga uang.

Namun, berbeda bagi Eri.  Eri justru amat jijik padanya, karena Kuga memang terus menyiksa batinnya, memperlakukannya sesuka hati, bahkan melakukan tindak pelecehan seksual seenaknya!  Inilah kenapa aku benci Kuga di awal cerita. Namun, semakin akhir... justru saya amat merasa bahwa Kuga karakter yang keren... terutama saat chapter Cemburu, saya malah merasa melihat cerminan diri saya pada Kuga.

Kisah berjalan cepat, mengingat novel ini tidaklah terlalu tebal, punya arah plot yang jelas, lalu final fight juga cukup memuaskan.  Ending yang menarik, namun tidak ada twist yang begitu mengesankan, yang paling aku suka dari Novel ini adalah romansa dan karakterisasinya.

Kuga seorang playboy yang semena-mena tapi menunjukkan sisi lelaki yang luar biasa.  Yaitu berani melakukan apapun untuk melindungi kekasihnya.




Sky yang berusaha melindungiyang dia cintai tapi dengan cara menjauhkannya dari masalah.
Eri yang sebenarnya tidak punya apa-apa yang istimewa, namun dia berani melawan sang Ketua Yakuza
Jade Judy cewek tomboy yang ahli bertarung, namun penyayang.

Alasan-alasan terjadinya rival dan saling benci antar karakter jelas, dan tidak meninggalkan plothole.  Porsi antara dunia mafia dan juga romansa-nya saya rasa cukup pas.  Justru penyebab kenapa novel ini menarik adalah rayuan-rayuan dari Kuga yang terkesan elegan.

Saya suka bagaimana cara dia meluluhkan hati Eri yang awalnya benci sampe jadi tergila-gila padanya.

Kuga dan Eri

So Saya tidak banyak komentar.  Intinya jika tertarik dengan romansa dunia mafia, ini adalah salah satu pilihan yang tepat. 

Final Verdict dari My Lovely Gangster adalah 7/10.  It's great novel.

Sampai jumpa.  Kita ketemu lagi saat saya memikirkan sesuatu yang lain lagi.

:D


Selasa, 26 Maret 2013

What Zen Thinks about Horor from RPG Maker?

Saya mulai tahu banyak game RPG Maker.  Saya akan fokus ke game horor.  Saya punya beberapa game RPG horor yang saya sudah mainkan.  So, saya berikan kalian semua game RPG horor yang saya pernah mainkan dan semua dari Jepang.

1.  Ib (eve)



Ib adalah game RPG Horor yang mayoritas orang tahu bahwa game ini adalah masterpiece.  Lebih hebat lagi sang pembuat hanyalah satu orang saja bernama Kouri Kunichiwa.  Game Ib menceritakan seorang gadis berusia 9 tahun yang terperangkap di dalam sebuah musium dan di sanalah terjadi begitu banyak kengerian. Patung-patung bergerak, manekin menakutkan, puzzle yang memusingkan.  Sementara itu Ib tidaklah sendiri dia bertemu dengan teman dan juga lawan, selain itu Ib punya Health Bar yang dianalogikan sebagai bunga mawar.  Jika bunga mawar itu kehabisan kelopak, barulah Ib mati. Pilihan dan tindakan apa saja dilakukan sepanjang game, akan menentukan ending. Ib punya 6 Ending dan sekarang sudah nambah 2 ending baru.  Final Verdict 10/10 game ini adalah masterpiece.

Tertarik, silahkan donlot game di sini.

Tapi, kalian butuh RPG Maker 2003 RTP yang bisa didonlot di sini.

Trailer



2. Witch House


Witch House adalah game yang menceritakan seorang gadis pirang bernama Viola yang terjebak di dalam sebuah rumah. Rumah tersebut dikutuk oleh sang penyihir bernama Ellen.  Sepanjang perjalanan begitu banyak hal-hal mengerikan yang ditemukan Viola. Game ini punya jumpscare paling mengejutkan.  Selain itu banyak death scene yang memperlihatkan bagaimana viola mati. Banyak sekali, semua cara dia mati begitu bervariasi.  Jalan cerita begitu silent mengingat Viola adalah Silent Protagonist, dia punya HP, namun semuanya membunuhnya dalam sekali serangan. hanya sekali jadi apa gunaya punya HP?  Punya tiga ending, good ending, true ending dan secret true ending.  7/10 karena linear dan jalan ceritanya juga terlalu simpel.  Setidaknya punya twist yang keren.

Tertarik? Silahkan donlot di sini.

3. Mad Father


Game yang dibuat oleh Sen dari Miscreant Room.

Sekali lagi menceritakan seseorang yang terjebak di tepat terkutuk, Yaitu mansionnya sendiri. Aya harus menjelajah mansionnya yang dikutuk dan penuh monster menakutkan demi menyelamatkan sang Ayah yang dikutuk akibat melakukan eksperimen mengerikan. Aya begitu sayang pada ayahnya, apalagi setelah meninggalnya sang Ibu yang dia begitu sayangi. Walau tahu Ayahnya melakukan semacam mad experiment, Aya tetap mencintai Ayahnya.  Namun, sebuah kenyataan yang mengerikan terkuak di akhir cerita. Terdapat 3 ending dan semuanya terkesan begitu dark dan mencekam.  Final Verdict 8/10 karena cerita ini penuh emosional dan karakternya juga dibuat dengan sangat baik.  Ada beberapa screen shot yang membuat pemain game-nya terkejut.


Wanna try it? Here!

4. Misao


Misao juga menceritakan tentang gadis bernama Aki yang terjebak di sekolah terkutuk akibat kutukan temannya bernama Misao.  Misao adalah gadis yang lemah dan selalu dibully teman-temannya.  Karena Aki adalah satu-satunya teman Misao. Akhirnya Aki harus melakukan perjalanan mencari semua potongan tubuh Misao agar jiwanya bisa tenang.  Terror di sekolah tersebut sangat mengerikan, penuh dengan jump scare dan juga punya emosi yang kuat antar karakter, ditambah lagi beberapa death scene diperlihatkan secara jelas.  Juga ada twist yang menarik di sepanjang cerita.  Tidak seperti Corpse Party, game itu tidaklah begitu menakutkan. Hanya terdapat 2 ending, bad dan good ending. Namun, ditambah dengan Extra ending. Game ini membuat pemainnya merasa begitu puas menamatkannya. Final Verdict untuk Misao adalah 10/10 game ini punya pesan moral yang tinggi.

Game kedua dari Sen si pembuat Mad Father ini bisa didonlot di sini.

5. Ao Oni


Menceritakan tentang Hiroshi dan teman-temannya yang terjebak di dalam sebuah rumah dan di sana terdapat monster bernama Ao Oni.  Jadi seperti biasa, sang karakter utama harus berusaha meloloskan diri dari kejaran makhluk itu dan keluar dari sana.  This game maybe have the most stupid design of monster.  Lihat saja, wajahnya Ao Oni lebih ngarah ke lucu daripada menakutkan.  Saat dia muncul, saya kebanyakan ketawa melihat dia.  Wajahnya cuma seperti manusia dengan warna biru dan mata lebih besar.  Gameplay-nya pun tidak jauh beda dari kebanyakan game RPG Maker Horor lain, namun tidak punya scare factor yang terlalu tinggi. Jumpscare pun tidak terkesan epik, lebih dari itu puzzle-nya pun sulitnya luar biasa.  Bahkan terkesan terlalu hidden.  Final Verdict 6/10.

Wanna try? Here!

6. Crooked Man




Another epik game. Crooked Man menceritakan David yang mendapati bahwa apartemennya ternyata berhantu.  Hantu yang berleher bengkok.  Dia meneror David terus menerus, dan dia tidak bisa mati walau berapa kali pun David melawannya.  Crooked Man secara mengejutkan punya tujuan besar untuk David.  Game ini pun tidak terjebak di satu tempat saja.  Dari Apartemen, nanti dia akan ke sekolah, dan perjalanan cukup panjang.  Ada beberapa karakter lain yang akan ditemukan, juga terjadi romansa antar karakter. Sementara sang Crooked Man semakin lama semakin misterius dan juga punya daya pikat yang kuat, penempatan Jump Scare juga sangat epik.  Beberapa screen shot juga sangat bagus.  Final Verdict 10/10. So legendary.

Cobalah memainkannya di sini.

7. Yume Nikki


Disebut-sebut sebagai game yang paling misterius dan juga sebagai pelopor game horor di RPG Maker. Game dari Kikiyama ini sangat misterius dan penuh riddle yang tidak terpecahkan sampai sekarang.  Karakter utama bernama Madotsuki yang tidak ada kejelasan siapa dirinya.  Dia tidur dan melakukan ekplorasi pada mimpi-mimpinya yang penuh dengan keanehan.  Begitu banayk dunia yang dijelajahi.  Game ini tidak punya dialog, tidak ada storyline yang jelas, juga karakter yang jelas. Madotsuki bertujuan mencari semua efek yang entah kenapa dia lakukan itu.  Dari awal sampai ending, game ini benar-benar misterius, tidak ada kejelasan sampai begitu banyak orang mencari kesimpulan apa sebenarnya jalan cerita dari game ini.  Namun, game ini punya charm yang tidak tertandingi.  Level Design-nya yang super unik, musik yang mencekam dan benar-benar membuat bulu kuduk merinding, ditambah lagi makhluk-makhluk aneh yang tidak. So disoriented, bahkan ada beberapa jumpscare yang memang bikin syok.  Selain itu, karakter di game in tidak bisa mati.  Hanya bisa stuck di satu tempat karena menyentuh monster lain. Final Verdict is 10/10... bahkan ada 2 game fanbase untuk Yume Nikki. ada Yume 2kki (dibaca Yume Nikki karena 2 dalam bahasa Jepang dibaca Ni.) dan .flow (dotflow)

Cobalah memainkannya. :) donlot di sini. Nikmatilah perjalananmu di dunia mimpi paling absurd sepanjang sejarah. :D

Sekian review marathon saya terhadap game RPG Maker khusus genre Horor Saya ucapkan terima kasih untuk Pewdiepie dan Cryotic Monki yang memperkenalkan semua game ini untuk saya.  So epik..

Sampai jumpa hingga saya memikirkan sesuatu yang lainnya.




Senin, 25 Maret 2013

What Zen Thinks about Story Teenlit Magazine?

Dulu Anita Cemerlang adalah salah satu majalah yang terkenal sebagai majalah cerpen Indonesia.  Begitu banyak penulis.  Namun, secara mengejutkan Anita Cemerlang menghilang.  Begitu lama orang mendambakan sebuah majalah yang seperti Anita Cemerlang.  Dan tahun 2009 doa itu terkabulkan dengan kemunculan Story Teenlit Magazine.


Story punya style dimana covernya selalu cewek yang difoto close up dan menampilkan Judul Cerita Utama, dan beberapa judul lain, juga wawancara dengan sang penulis terkenal seperti Zara Zettira di covernya.  Hal tersebut wajar karena untuk menarik minat pembaca.

Pertama kali saya tahu Story juga dari iklan yang ditayangkan di Indosiar.  Saya langsung begitu bahagia.  Saya selalu berharap adanya majalah yang bisa menampilkan cerpen-cerpen yang bisa membuatku belajar dari para penulis lain.  Lebih dari itu, Story juga membuka kesempatan bagi siapa saja untuk masuk ke dalamnya. 

Story sendiri terdiri dari beberapa Cerpen, Novelet, Cerbung, Sains fiksi, Horor, Fantasi, Fiksi Mini, Puisi, Liputan sekolah, komik, wawancara dengan penulis dan ilustrator, banyak sekali fitur yang ada.  Bahkan Story pun yang bisa membuat artis menulis cerpen.  Sudah banyak artis, penyanyi, dan bintang iklan mengisi story dengan cerpennya. 

Story sendiri punya ketentuan bahwa semua cerita yang masuk ke majalah tersebut haruslah teenlit. Bahkan sudah ditegaskan di cover bahwa Story adalah Teenlit Magazine.  Namun, Story mengajarkan bahwa Teenlit not just about romance.  No! Teenlit penuh variasi.  Dari genre, konflik, persahabatan, kekeluargaan.  Banyak sekali, bahkan teror dan misteri.  So, jangan persempit pikiranmu soal teenlit. Oke :3

Story pun tidak cuma menggaet penulis.  Story juga terbuka untuk para ilustrator.  Mereka menerima ilustrasi-ilustrasi selain menerima karya sastra.  Bahkan di grup story, mereka adakan hari khusus dimana ilustrator menunjukkan karyanya.  That's so great.



Ditambah lagi ada bagian cerita dari negeri seberang yang diperuntukkan oleh orang-orang yang suka menulis cerita dalam Bahasa Inggris.  Lebih dari itu, bahkan menyediakan untuk orang yang suka menerjemahkan untuk menerjemah cerpen tersebut dan tampil di dua edisi berikutnya.  That's so awesome.

Komik pun juga bisa diisi siapa saja. Yang mencoba untuk memberikan komik pendek.  Awalnya memang story punya langganan komikus untuk membuat komik untuk mereka.  Tapi, sekarang sudah begitu variatif komikus yang mengisi lembar akhir story.

Story pun tetap tidak ketinggalan.  Walau majalah ini penuh cerpen, beberapa bagian diselipkan untuk mode, juga beberapa tips-tips untuk perawatan kulit. Macam-macam, juga ada isi tentang curhat-curhat penulis tentang masalah kesulitan mereka semasa menulis, begitu banyak fitur dalam satu majalah ini.

Edisi pertama Story, tidak punya N-Label.  Label yang biasanya ditaruh di bagian samping buku yang membuat kita tahu walau hanya melihatnya saat tersusun di lemari.  Namun, edisi-edisi berikutnya sudah punay N-Label.  Itu keputusan yang amat benar.

Mengingat betapa banyaknya isi dari Story ini, rasanya 18 ribu itu adalah harga yang amat terjangkau.  Bahkan tergolong murah.  Saya mengoleksi dari edisi pertama sampai edisi sekarang. Terhitung 43 edisi.  Yah, walau saya sempat ketinggalan dua edisi, namun saya akan pesan lagi nanti. Hehe.

Sekarang beberapa yang saya agak keluhkan di Majalah kesayangan saya ini.  Well, walau majalah ini adalah majalah nasional yang sudah punya fanbase yang begitu besar.  Story juga punya beberapa hal yang mungkin perlu ditanggulangi.

Kadang di majalah ini terdapat Typo di cerpen, di judulnya, bahkan di nama sang penulis.  Saya pernah dituliskan tinggal di Banjarmasin sementara saya tinggalnya di Balikpapan.  Typo is okay, saya pernah dengar bahwa Story bisa menerima lebih dari 10 ribu naskah perminggunya.  Whaw, itu sangat banyak dan... itulah sebabnya jika ingin mengirim karya ke Story, bersabarlah.  No, jangan bersabar. Nulis lagi karyamu yang lain dan kirim lagi. Kalau bisa jangan cuma Story kirim banyak-banyak ke semua majalah yang ada.  :v

Karena beitu banyaknya naskah yang masuk ke Story, mari kita maklumi betapa lamanya konfirmasi yang akan diberikan story untuk naskah yang diterima.  Dalam satu edisi ada sekitar 20 karya yang diterbitkan di Story, sementara naskah begitu banyak.  Rata-rata konfirmasi naskah akan diberikan sekitar 12-15 bulan.  Whaw, lama sekali.  Ya, jadi jangan pernah berharap mendapat waktu terbit cepat di majalah ini jika tidak direkues langsung dari majalah tersebut atau membaca even yang akan terjadi kedepannya dan membuat cerpen yang berhubungan dengan event tersebut.  Contoh, jika nanti ada event Lebaran, maka tiga bulan sebelum hari itu. Kirimlah cerpen terbaik ke Story.  Maka ada kemungkinan lebih cepat untuk terbit.

Selain itu, saya berharap setiap ilustrator yang muncul di Story ditulis kreditnya.  Karena, beberapa tanda tangan yang ada di ilustrasi tidak terbaca.  Membuat saya bingung siapa ilustratornya.  Jadi saya harap ada credit yang menunjukkan nama Ilustrator.

Story pun beberapa kali kecolongan dengan cerpen plagiat dan cerpen yang pernah terbit di majalah lain.  Mengingat Story cukup ketat pengawasannya.  Jadi setiap cerpen yang ada di Story haruslah cerpen yang tidak pernah dipublikasikan di mana pun.  Baik secara cetak maupun online.  Tidak boleh pernah masuk di Blog, tidak boleh pernah diterbitkan di majalah lain. No!  Namun, para pembaca Story tidaklah buta.  Setiap menemukan hal seperti ini, pasti Story dapat pemberitahuan dari pembacanya lewat inbox.

Untuk Feedback. Story punya Inbox dan komen cerpen.  Di mana para pembaca memberikan masukan, saran dan unek-unek lain.  Juga komen terhadap cerpen di edisi sebelumnya dan tentunya mendapatkan hadiah. 

Sang Chief Editor adalah Reni Erina.  Seorang penulis yang cerpennya sudah dimana-mana. Walau saya jujur saja, kalau saya baru tahu nama beliau karena dia adalah Chief editor di majalah ini.  Beliau adalah seorang editor yang terkenal ramah. Dia bagaikan sahabat, senior, dan juga sabar menghadapi para pembacanya dan juga orang-orang yang bertanya padanya soal tulis menulis.  Saya baru saja mereview novelnya yang berjudul Maurin.

Sebagai seorang Chief Editor yang menentukan mana cerpen yang terbaik untuk masuk ke majalah yang diasuhnya.  Reni Erina memang seorang yang tepat. Dia seorang yang punya sense of teenlit yang tinggi dan tahu yang manakah yang teenlit dan mana yang tidak.

Saya sempat mengeluh tentang perubahan style dari cover story.  Bahkan tampak seperti Majalah lain.  Biasanya seperti ini.


Menjadi...

Syukurnya Story kembali ke gaya aslinya di edisi terbaru di edisi 43.  Lebih kerennya di sana ada cerpenku... :3


Well, that Story Teenlit Magazine for you.  Jika kalian tertarik dan berharap ada terus bacaan baru tiap bulan.  Story bisa jadi pilihan.  Selalu ada konten yang baru. Bisa menggambar? Kirim karyamu! bisa nulis? kirim karyamu! Bisa Berpuisi? Kirim karyamu. 

I hope you enjoy.

Sampai ketemu saat saya memikirkan sesuatu yang lain lagi.

Sorry, no Final Verdict for this one.  I just want to tell you what is Story Magazine about.





Minggu, 24 Maret 2013

What Zen Thinks about Hagane : The Final Conflict?

Jika memikirkan karakter Ninja.  Maka NES punya Ninja Gaiden dan semua tahu kalau game itu memang luar biasa sulit, sementara Sega punya Shinobi.  PS 1 punya Tenchu. SNES punya Hagane the hardest game in SNES.



Hagane adalah Robot Ninja yang diciptakan untuk memerangi pasukan iblis di masa depan.  Karakter Hagane sendiri adalah silent protagonist yang tidak pernah bicara.  Namun, dia sangat cool dan juga sangat kuat.

Sistem game ini dengan Tiga Health Bar, Empat jenis senjata : Sword, Grapple, Bomb, And shuriken.  Punya Final Move dimana untuk menghancurkan semua musuh di layar, juga ada charge attack yang punya variasi serangan tergantung berapa lama charge tersebut ditahan.  Hagane bisa double Jump dan wall jump, bergelantung di langit-langit, slide (sebagai pengganti dash).


So, If you got damage by enemy. That's all your fault.  There's no excuse to get hit.  Karena mekanisme game ini sangat-sangat bagus.  Tanpa cacat alias flawless.  Karena begitu bagusnya mekanisme game ini, so what you get? Is the challenge.  itulah yang diberikan oleh game ini.

Platform yang menantang, musuh yang sulit dan kuat.  Level Desain yang dirancang untuk menguji ketangkasan sang gamer.  Di zaman sekarang, semua orang setidaknya tahu tentang Demon Soul dan Dark Souls.  Game itu dirancang sulit, tapi mekanisme gameplay-nya luar biasa bagus.  Begitu pula dengan game ini.

Selain itu Health Bar juga semakin meningkat sejalannya cerita.  Tidak lupa, Epic boss battle.  Boss di Hagane memang sulit dan itu membuat gamer terus berusaha untuk mempelajari pola boss tersebut dan berusaha memenangkannya.


Hagane design is really make him look so badass.





Beberapa level dirancang cukup singkat.  Di game ini hanya terdapat 5 Stage dan 5 level.  seperti Stage 1-1 sampai 1-5 lalu lawan boss.  Game pun ada yang linear, alias cukup berjalan kiri ke kanan, ada pula yang dimana Hagane harus menjelajah mencari jalan untuk melanjutkan petualangan.  Kadang masalahnya di mana level harus berkejaran dengan waktu.  Final boss? that final boss is so epik.  I like that.  Game ini cukup pendek, jika sudah sangat berskill, bisa ditamatkan dalam waktu 2-3 jam saja.  Tapi, tingkat frustasinya luar biasa.  Namun, sulitnya luar biasa.  Bahkan di level pertama saja, sudah dirancang untuk menunjukkan betapa sulitnya game ini.  So, You like Challenge? Try this game!

Emulator bisa di sini.

Untuk ROM-nya bisa di donlot di sini.

So, saatnya Final Verdict untuk  Hagane The Final Conflict adalah 9/10. Saya bisa saja kasih 10 jika saja saya tidak sampe frustasi di bagian level dikejar ledakan.

Aku harap kalian enjoy. Sampai jumpa saat saya memikirkan sesuatu yang lain lagi. 





Kamis, 21 Maret 2013

Special Bullshit Today : Top 10 Time Wasting Game in PS1

Saat aku masih kecil, saya sudah masuk ke PS 1 Era.  Uhm, sebenarnya sudah masuk ke PS 2 Era, tapi PS 1 masih banyak di sekitarku dan masih banyak rental yang menyewakan PS 1 mereka seharga 2 ribu rupiah satu jam.  Memainkan game-game tanpa perlu memory card, hanya untuk memakai waktu senggang adalah yang terbaik di PS 1.  Mayoritas akan mengatakan Winning Eleven, tapi saya tidak masukkan itu karena mayoritas orang sudah tahu.  Saya akan masukkan game lain.

Genre yang kebanyakan dimainkan adalah Racing, Beat Them Up, Mini Game, dan fighting game.  So here we go. My Top 10 Wasting Time Game in PS 1.

10.Warrior of Fate


Klasik beat them up. Tapi, tidak seperti Captai Commando. This game is hard.  Saya ingat dulu memainkannya harus benar-benar penuh konsentrasi dan butuh cukup lama untuk bisa menamatkannya.  Tidak lupa, ada bonus game makan-makan. That's so fun, play that with your friend.

9. Smack Down II Know Your Role


Yeah, Smack Down.  Game ini memang menyenangkan sekali.  Bermain bersama temanmu dan saling bergulat.  This never get old.

8. Sonic Wings

  Walau game ini mudah, tetap saja game ini menyenangkan dimainkan untuk mengisi waktu.  Selain itu, jika tamat maka mendapat pesawat baru.  Ini untuk Wasting Time, tapi untuk tantangan ada Zanac x Zanac.

7. Mortal Kombat Trilogy



Choose your Combatant and kill you opponent.  Dengan fatality yang bervariasi, Animality, friendship. Eksperimen dari begitu banyak fatality dari setiap karakter.  Just cheat the game. And you can perform all kind of fatality just one button.  This is MK Trilogy for you!

6. Twisted Metal Series


just Destroy enemy car!

5. Metal Slug Series


Shoot them up with comedy.  Inilah game yang bisa membuatmu tertawa sambil menembaki tentara musuh juga alien.  Bahkan ada si Kakek yang bisa Kamehameha!

 4. Vigilante 2nd Offense


Banyak kombinasi tembakan, banyak jenis mobil yang bisa digunakan, banyak cheat yang bisa dicoba.  Explotion everywhere...

3. Road Rash Jailbreak


Pacu kecepatan, Hajar Pembalap lain, Hajar Polisi, atau jadi polisi menangkap para pembalap liar? Co-op dengan temanmu... Well, Brutal Racing!

2. Crash Team Racing


Legendary. This game is legendary... Dengan Cheat bisa dapat semua tempat dan semua karakter. So just play with your friend and have fun.

And this is it. The Number one best Time Wasting Game in PS 1 in my opinion is....


1. Bishi Bashi Special


There's no game can make me so LMFAO more than this game.  Ton of mini game, ton of laugh, ton of fun!  Tanpa beban, yang ada hanya fun every single game you play!

Terima kasih sudah membaca, jika kalian punya pendapat sendiri. Silahkan komen.

We respect each other.

Sampai jumpa untuk next top ten.






















Rabu, 20 Maret 2013

What Zen Thinks about Warm Bodies?

Setelah twilight Saga berakhir.  Muncullah yang disebut-sebut sebagai penyaing Twilight.  Warm Bodies...  Here you go...






Starring Nicholas Hoult, Teresa Palmer, Rob Corddry, Dave Franco and John Malkovich. Directed by Jonathan Levine.






Saya cuma mau tegaskan di sini, saya bukanlah seorang movie reviewer.  Saya hanya menjelaskan apa yang saya rasakan sepanjang movie tanpa pedulis script dan segala macamnya. Satu-satunya yang saya perhatikan adalah apa yang ditampilkan di layar.  So, just not take this seriously.

Warm bodies, banyak yang bilang ini adalah Zombie twilight.  Hanya, saja bagi saya justru movie punya charm yang berbeda.  Tidak hanya romance, action, dan pergelutan batin karena mencintai sang mangsa.

Cerita sendiri dibuka dari monolog dari R, sang zombi yang menceritakan bahwa dunia sudah mau mengalami kehancuran, karena zombie sudah dimana-mana, dan manusia hanya hidup di balik dinding tinggi.  Kemudian serangan zombie terjadi saat itulah R bertemu dengan Julie dan  jatuh cinta padanya karena.... (I not spoil this, okay).

Akhirnya R menolong Julie dan membawanya ke rumahnya.  Yang secara mengejutkan penuh barang-barang.  Zombie di film ini memang berbeda dari kebanyakan zombie di film lain yang brutal dan tidak peduli apapun.  Zombi di film ini masih punya rasa dan perasaan.  Mereka bisa berinteraksi antar sesama zombi, mereka bisa bicara walau mengalami kesulitan karenanya.

Di sanalah terjadi Romance antara R dan Julie. Di sebuah pesawat yang ditinggalkan. Begitu banyak barang-barang di sana. Membuat kita penonton merasa R tidak seperti zombi kebanyakan.  Julie terpaksa tinggal di sana karena harus bersembunyi dari zombi dan bonies (tengkorak hidup). Selanjutnya terjadilah asmara antara mereka...

Well, melihat begitu banyaknya yang membandingkan antara Twilight dan Warm Bodies. Tapi, mari kita melihat Warm Bodies sendiri.  Ini adalah kisah pertama menurut saya dimana menceritakan romance antara zombi dan manusia.  Soal vampire dan manusia itu sudah banyak sekali macamnya. 

Poin terbesar dari Warm Bodies, tidak cuma fokus pada romance, tapi juga komedi.  Yah, komedi di movie ini begitu lucu dan ditempatkan di waktu yang tepat hingga tidak terkesan awkward.  Salah satu favoritku saat R meminta Julie untuk "Being Dead".

Di dalam movie ini, ada 3 ras.  Manusia, Zombie dan Bonies.  Zombi sendiri sebenarnya masih bisa berkomunikasi antar sesama mereka, mereka pun bisa bicara walau terbata-bata.  Di sini dijelaskan kenapa Zombi itu menyukai otak manusia.  Itu karena, mereka bisa melihat masa lalu sang manusia menjadi hiburan tersendiri bagi para zombi.

Tidak lupa Action dari movie ini juga bagus.  Perang antara manusia dengan zombie, zombie dengan bonies.  Semua menghibur.

Di mana sang Ayah dari Julie sangat benci Zombi karena membunuh mendiang istrinya.  Bagaimana Julie harus menghadapi Ayahnya dan meyakinkannya bahwa R adalah zombie yang berbeda.

Menurut saya semua yang terjadi di movie ini sangat bagus.  Menarik, dan punya charm sendiri.  Dari segi komedi, action, juga romance.  Yang jelas, movie ini menceritakan bahwa cinta bisa membuat semua terjadi.  Yeaah... klise tapi tetap punya daya tarik.

Saya rekomendasi untuk menonton movie ini, tidak perlu ragu.  Saya cuma mau peringatkan sekali lagi.  Zombi di movie ini masih punya rasa dan bisa bertindak sebagai manusia.  Jangan samakan dengan zombie di Walking Dead.  Oke, yang seperti itu adalah Bonies.

Untuk Final Verdict saya kasih 8/10. Great Movie.

I Hope you enjoy it.  Sampai saya memikirkan sesuatu yang lain lagi.

Selasa, 19 Maret 2013

What Zen Thinks about Maurin?

Membaca sebuah cerita dan juga belajar menjadi penulis?  That awesome.  And this is great book for you!


Judul : Maurin
Penulis : Reni Erina
Penerbit : Cokelat Kopi
Perancang Sampul : Alianto + CeKa Design
ISBN : 978-602-19464-2-8

Sang Peri Teenlit berkarya satu novel lagi, setelah ADSC (Album Dangdut dan Sekotak Cokelat) kini Mbak Reni menulis Maurin.  Cerita Maurin adalah kisah tentang Gea, cewek yang paling cuek sepanjang sekolah yang dia lihat hanyalah Tab-nya dan memainkan game terus-terusan untuk mendapatkan high Score. Namun, ada kewajiban seorang siswa untuk punya minimal satu ekstrakulikuler.  Gea yang punya masalah hidup di dunianya sendiri, jelas tidak cocok dengan semua Ekskul, akhirnya dia pun ikut-ikutan dengan temannya Sherly masuk ke ekskul Jurnalis.

Gea hanya masuk ke sana hanya untuk ikut-ikutan, dia cuek bebek dengan semuanya.  Bahkan dia tidak peduli dengan narasumber penulis yang terkenal bernama Maurin.  Yah dialah sang guru yang cantik, pesolek, centil, persis seperti sang penulis :D

Di situlah ceritanya dimulai.  Bagaimana si Gea bisa melunak dan mencintai dunia menulis.  Well, that is main idea.  Itu bukanlah sebuah spoiler, karena sudah dijelaskan sejak awal di sinopsis.  Tapi, proses ke sana adalah yang bisa dinikmati.

This is not just teenlit Story.  Itulah point plus di novel ini. Bukan hanya menceritakan kehidupan remaja yang tidak suka dengan dunianya selain game di Tab-nya.  Karakterisasi di novel ini juga Gea yang penyendiri dan gamerholic, Maurin yang centik dan pesolek, Sherly yang "Eh, tahu nggak..." Seto yang ramah dan dewasa.  Soal karakterisasi di sini semua memang punya sifat yang kontras.

Setting yang fokus pada ekskul dan sekolah juga terasa sekali.  Semua orang bersikap sebagaimana mestinya.  Namun gaya lebai dari beberapa karakter memang dirancang annoying dan sukses besar. Sikap Sherly memang dirancang begitu dan rasanya saya mau tip X semua kata 'Eh, tahu nggak'-nya dia! DX



"Sherly can you Shut Up!"
 Well, sejauh ini ada dua karakter over lebai yang dirancang oleh Mbak Erin yaitu, si Omaigot dan Eh, tahu nggak.  Walau si Sherly jauh lebih cerewet daripada si Omaigot.  Saya kadang mikir bagaimana kalau Sherly bertemu dengan Lea dari Bodyguard Bawel.  That's gonna be awesome.  Walau saya sih lebih memilih mendengar kebawelan si Lea dibanding Sherly, karena kadang penuh pengetahuan juga.

Membaca sambil belajar menulis.  Itulah yang diberikan novel ini, ceritanya simpel dan singkat.  Di sana dijelaskan apa saja yang kamu butuhkan dalam dunia menulis, bagaimana merancang plot, membuat karakter, soal plagiat, dan berbagai hal dasar-dasar menulis. 

I have fun read this book.  Karena bukan sekedar buku cerita. 

Sudah saatnya untuk Final Verdict, Maurin saya berikan 7/10 karena ini adalah novel yang bagus.  Namun, persiapkan dirimu pada Sherly! oke, oke!

Semoga kalian menikmati review ini, kita bertemu lagi jika saya memikirkan sesuatu hal yang lain lagi. 


Sabtu, 16 Maret 2013

Bullshit Time! Episode 1 : Cheating!

Yeaah, saya punya program setiap posting 10 entri tentang review-review saya pada segala macam hal.  Kali ini saya bawa kalian ke sesuatu yang lain.  Yaitu Bullshit Time!  Ini adalah semacam postingan yang tidak fokus, kadang cuma sebuah rant yang tidak jelas.  So enjoy my bullshit dan jangan anggap terlalu serius.

CHEATING!






Saya akan ngaku pada kalian semua, bahwa saya cheater.  Nope, bukan Cheater peselingkuh? Bukan! Dibilangin, bukan! Gamer itu setia pada pasangan, bro. :D

Well, Saya adalah cheater, hampir semua game saya pernah cheat.  Banyak yang bilang cheat destroy gaming Experience.  Tapi, buatku tidak.  Yah, memang sih kadang ada juga cheat yang merusak fun factor dalam game.  Seperti cheat uang di Harvest Moon, jelas saja itu amat merusak gameplay, karena game ini adalah mencari uang untuk menuju kesuksesan.  Kalau saya kadang juga Cheat untuk Harvest Moon, tapi yang saya cheat adalah persentasi dari tools, seperti Kapak dan Palu.  Dua Tools itu sulit naik karena cukup jarang digunakan. Sementara untuk menghancurkan batu besar dan kayu besar harus upgrade alat ini.



Saat cheat, kadang kita harus perhatikan bahwa apa cheat tersebut apakah akan merusak Fun Factor atau tidak.  Saya berusaha memilih cheat untuk menghilangkan stres.  Kalian pernah main Legend of Legaia?  Salah satu cara mendapatkan egg legendaris adalah harus level 99, yeah, apa kamu cukup mau untuk menghabiskan waktu naikin level sampe 99? Legend of legaia itu salah satu game yang level up-nya paling nyiksa. Di sanalah Cheat sebaiknya digunakan.



Selain itu saya juga sering menggunakan cheat No Random Battle.  Cheat agar tidak ada musuh yang menyerang tiba-tiba seperti di dalam game-game Suikoden, Golden Sun.  Saya pake ini agar tidak membuang banyak waktu untuk eksporisasi.  Jika sudah mau progress lagi, yah cheat-nya dimatikan lagi. Bagaimana pun kadang Random battle itu salah satu fun factor dalam game.  Tapi, coba bayangkan dimana p kamu harus cepat-cepat ke pergi suatu tempat tanpa fast travel dan setiap beberapa langkah harus lawan musuh yang tidak tahu muncul dari mana dan yang mana cari gara-gara?



Jadi kadang juga cheat itu dibutuhkan.  Dari pada Stress karena game tersebut.  Tapi, saya sih kebanyakan cheat game RPG di mana yang salah paling cari adalah ceritanya.  Jadi game tersebut tidak terlalu membuat saya merasa salah untuk Cheat.  Seperti Persona 2, dimana kita harus kumpulkan tarot?  Itu nyebelin.  Jadi dari saya capek, mending saya pake cheat punya semua tarot.  :D


Cheat untuk mempersingkat waktu permainan pada suatu hal yang monoton.  Pastinya jenuh kalau kita harus melakukan yang sama berulang-ulang, bukan?  Seperti terus membunuh musuh demi mendapatkan soul di Castlevania Aria of Sorrow?  That punishing!


Menghabiskan waktu mengumpulkan soul di game itu benar-benar akan membuatmu over jenuh.  Game tersebut bisa dimainkan nanti, sementara waktu tidak akan kembali.  Jadi mayoritas waktu kita terbuang percuma, bukan? Untuk bunuh musuh berulang-ulang? Oke, memang bisa naik level, tapi musuhnya itu terus-terusan? whaw, you are hardcore.  So, apa solusinya? Inilah kenapa ada Game Genie, Gameshark, Action Replay, Code Breaker dan segala macam cheat engine yang ada. 


Setidaknya ini semua yang membantu saya untuk menyelesaikan game-game yang bikin frustasi seperti Batman origins (Yang masih di NES), melengkapkan Persona di Persona 2, melengkapkan Soul di Aria of Sorrow.  Well, cheat tidak selalu buruk asal tidak merusak gameplay-nya. 

Itulah pendapat saya tentang Cheat di dunia game.  Jangan merasa bersalah karena kamu cheat pada game.  Kadang itu diperlukan dari pada menghabiskan waktu, karena waktu tidak bisa kembali.  Terima kasih sudah membaca bullshit-ku ini.  Ini hanya pendapat pribadi.  I hope you enjoy it.

Sampe jumpa di episode bullshit selanjutnya. 


Jumat, 15 Maret 2013

What Zen Thinks About Hentai Kamen?

Saat mendengar kata Kamen? apa yang kamu pikirkan?
Kamen Rider? Yups, sang pahlawan pemberantas kejahatan dengan sebuah kostum unik dengan berbagai warna, corak dan model.  Hentai Kamen juga seorang Pahlawan pembasmi kejahatan, tapi jika kamu membayangkan seperti Kamern Rider, jauhkan itu sejauh-jauhnya!



Kyukyoku!! Hentai Kamen (Ultimate!! Perverted Mask)
Keishu Ando
Diterbitkan oleh Shueisha
Demografik oleh Shonen

Hentai Kamen adalah sosok Super Hero yang unik.  Karena dia memakai topeng dari celana dalam perempuan.  Itulah alat transformasinya, seperti layaknya Ikat Pinggang pada Kamen Rider.  Karakter utama dari Manga ini adalah Kyosuke seorang atlit Kenpo yang sulit mendekati gadis bertemu dengan Aiko yang sedang dalam masalah diganggu oleh cowok-cowok preman sekolah.

Dengan kekuatan Kenpo-nya yang kuat, dia berhasil mengalahkan mereka dan mendapat simpati dari Aiko.  Hanya saja, terjadi suatu hal yang lain, Aiko terjebak dalam perampokan.  Karena rasa sayangnya pada Aiko, Kyosuke memaksakan diri menyelinap dari belakang gedung tersebut dan di sanalah dia mendapatkan sebuah Celana Dalam wanita.  Secara tidak sengaja meningkatkan ekstasi pada dirinya, tubuhnya jadi lebih kekar tiba-tiba, dia pun menjadi Hentai Kamen.  Dia lepas semua bajunya hanya tinggal memakai Celana Dalamnya sendiri dan memakai Stoking.


Kemudian diakhiri dengan menggunakan fataliti versi Hentai Kamen.

Well, seriously?  That is the fatality dan mayoritas akan berakhir seperti ini.






Yeah.  Nobody want that moment happen to them! Yang terutama dari manga ini adalah komedi, perverted comedy. Jika tidak, yang ada kau rasakan adalah jijik.  Jadi, saat membaca manga ini, jangan memikirkan logic yang ada, just enjoy the manga!

Teori yang ada bagaimana bisa Kyosuke punya kemampuan seperti itu.  Pertama adalah Ibunya yang seorang pemimpin dari S&M, cewek yang memakai topeng dan mencambuki cowok-cowok semacam prostitusi dan Bandage.  Itulah yang menyebabkan dia punya semacam sense of pervert membuat tubuhnya merasakan ekstasi yang kuat pada CD wanita.  Dilanjutkan dengan kemampuan mendiang Ayahnya yang seorang detektif atau polisi (tidak terlalu ingat) yang membuat dirinya punya rasa adil tinggi untuk menghukum penjahat.

Setelah itu kisah superhero ini menjadi klasik.  Begini Polanya, Pembuka cerita, Reveal of bad guy, transform to hentai kamen, punish the bad guy! 

Walau polanya mayoritas sama, tapi manga ini punya charm yang membuat kamu akan terus membacanya dari awal sampai akhir cerita.  Tidak pernah ada yang bisa menduga apa saja yang dilakukan si Hentai Kamen terhadap penjahat-penjahat itu.  Beberapa diantaranya berkasus sentimental, ada yang hanya sebuah bully, atau kejahatan lainnya.

Karakter-karakter di dalam manga ini unik-unik.  Kyosuke yang sulit mendekati cewek, Aiko yang pemalu, Kemudian kapten dari klub Kenpou yang Gay, lalu pertengahan cerita ada beberapa karakter tambahan, ada Tengu si Ninja, lalu ada dua orang kakak beradik yang punya bela diri aliran Cina semacam Kung Fu. 

Shunka adalah cewek saingan Aiko yang juga menyukai Kyosuke dan cukup agresif dalam mendekati Kyosuke.  Dia juga seorang cewek yang pervert karena dia menggunakan kemolekan tubuhnya membuat lelaki lemah dan menyerangnya dengan serangan yang bernama Honorable Lust.



Plot dalam cerita di Manga ini tidak begitu jelas.  Intinya seperti yang saya bilang tadi.   Klasik ibarat serial yang bisa jadi sebuah manga yang tidak ada habisnya. Kalian pernah ikuti berbagai macam Super Hero bukan? Pastinya mereka punya rival yang akan jadi the big boss untuk Final Fight!

Sayangnya untuk Hentai Kamen, hal semacam itu tidak ada.  Dari judulnya Ultimate Hentai Kamen, tapi tidak ada Ultimate Hentai Villain.  Nope, Sang Hentai Kamen tidak terkalahkan dari awal sampai akhir.  Ada pula saatnya dimana sang jagoan kalah dan menemukan sesuatu yang baru untuk mengalahkan musuh, itu... adalah konsep utama dari Super Hero.  Namun, karena ini Komedi Super Hero, kadang aku tidak pedulikan sama sekali karena betapa saya terhanyut dalam komedi yang tiada henti dan membuat saya tertawa terus di setiap chapter.

Tapi bicara soal Improvisasi.  Hentai Kamen juga melakukan banyak improvisasi pada jurus-jurusnya.  Dia nanti akan punya tali dan cambuk.

Manga ini cukup pendek, hanya ada 56 Chapter.  Walau jujur saja saya kadang berharap ini jadi sebuah serial yang cukup panjang. 

Ending, that ending.... I HATE IT! Saya ga akan spoiler karena saya mau tahu apa kalian benci endingnya juga atau tidak.  Tapi sungguh, Ending itu merusak nyaris semua kesan yang ada dari Manga ini.  terlalu terburu-buru dan maksa.

Oke, sudah saatnya untuk Final Verdict.  Hentai Kamen saya akan berikan 8/10 karena betapa lucunya komik ini. 

Saya akan rekomendasi kalian baca manga ini, karena saya cukup yakin kalian tidak kecewa.  Ingat, jauhi logikamu dan anggap semua kejadian di sini adalah Joke!

Terima kasih sudah membaca dan sampai saya memikirkan sesuatu yang lain lagi.


Kamis, 14 Maret 2013

What Zen Thinks about Majin Tantei Nougami Neuro?



Detektif dalam anime pasti semua orang akan mengingat Conan, DDS, Kendaichi, dan semacamnya.  Tapi, mereka semua bersikap kadang tampak bodoh tapi sebenarnya pinter, sementara ada yang misterius dan lain-lain.  Saya mengira Detektif kebanyakan begitu, sampai saya mengetahui Nougami Neuro.

Majin Tantei Nougami Neuro
Ditulis dan digambar : Yusei Matsui
Sutradara : Hiroshi Kojina
Studio : Mad House

Sebenarnya saya bisa tahu soal anime ini juga secara tidak sengaja.  Jadi begini awalnya, saya lagi doyan-doyannya sama Nightmare (band) saya pun mencari-cari lagunya.  Lalu saya menemukan salah satu lagunya berjudul Dirty yang secara tidak langsung, merupakan Opening dari Anime ini.  Akhirnya saya penasaran apa sih yang diceritakan Anime ini.  Eh, malah kecantol dan nonton sampe endingnya.

Menceritakan Neuro seorang iblis berbentuk burung yang pergi dari Neraka ke Bumi untuk mencari Misteri.  Yah, makanan Neugami Neuro adalah Misteri. Dia bilang kalau misteri di Neraka sudah ga ada yang lezat lagi.  Jadi dia mencari di Bumi.

Di sana dia bertemu Yako yang baru saja kehilangan Ayahnya yang dibunuh di ruang tertutup.  Akhirnya Yako mau menjadi partnernya.  Di sanalah mereka kerja sama untuk memecahkan kasus-kasus yang ada.  Selain Yako ada juga Godai si rambut putih yang suka pake kemeja merah yang tempramen.

Juga ada karakter yang hanya rambut yang dikepang bernama Akane.  Dia adalah sekertaris di Agensi Detektif Yako.  Dia hanya rambut yang menempel di dinding yang diberikan pita oleh Neuro hingga dia berpindah tempat.  Jadi Akane nempel di HP Yako.

Pertemuan Pertama Neuro, Yako dan Akane



Juga ada Eishi dan Jun seorang polisi.  Mereka membantu dalam menyelesaikan kasus, walau berakhir selalu saja Neuro yang berhasil menyelesaikannya.

Apa sih yang bikin saya suka banget sama anime ini?


Well, pertama adalah sikap si Neuro yang seenaknya. Dia bahkan memanggil si Yako dan Godai budak. Yako budak nomor satu dan Godai Budak Nomor 2.  Di rambutnya terdapat sensor yang berbentuk piramida terbalik yang akan bisa mendeteksi adanya misteri si sekitarnya.  Saya belum pernah menemukan seorang detektif sesinting Neuro, dia adalah iblis yang sinting.  Dia begitu sering menyiksa Yako dan memperlakukan dia seenaknya.  Apa lagi Yako adalah cewek biasa yang lemah tidak bisa apa-apa jika disakiti oleh Neuro.  Yako sendiri adalah cewek yang hanya digunakan sebagai kedok oleh Neuro, seperti layaknya Conan yang menidurkan si Detektif Mori.  Yako pun digunakan untuk menunjuk sang tersangka, lalu akhirnya si Neuro juga yang menjelaskan teori pembunuhannya.
  
Karena itu melihat Yako kadang diperlakukan begitu, rasanya membuat kita berpikir, Yako ini apa ada di sana cuma buat disiksa? Dia dipilih oleh Neuro hanya buat diperlakukan begitu? Bahkan Yako sendiri bingung kenapa dirinya dipilih. Yako adalah seorang cewek rakus bertubuh mungil yang tidak akan pernah berhenti makan.  Dia pun begitu karena dia bisa melupakan kesedihan atas kehilangannya dengan cara makan.  Saya merasa bahwa Yako sendiri menjadi Side Kick yang tidak berguna.  

Hingga munculnya Kasus HAL, di sana justru Yako yang memecahkan kasus. Bukan Neuro.  Awalnya Yako bingung kenapa Neuro Memilihnya sebagai partner, Yako tidak punya kemampuan detektif sama sekali.  Namun di Episode tersebut terbukalah alasan kenapa Yako dipilih oleh Neuro.  Saya tidak akan spoiler, tapi intinya Yako punya sesuatu yang Neuro tidak punya.

Si Godai juga berperan baik.  Walau dia adalah cowok kasar yang kerjanya teriak melulu.  Tapi, di balik itu dia adalah orang yang dapat dipercaya.  Dia selalu menyelesaikan tugasnya dengan baik. Dia juga berusaha melindungi Yako jika dia dalam bahaya.



Seperti layaknya Kisah detektif lain.  Nougami Neuro awalnya adalah kisah yang tidak begitu jelas arah plot-nya dan belum menemukan tujuan yang sebenarnya.  Memecahkan kasus demi kasus secara acak, sampai kemudian muncullah kasus besar seperti Denjin HAL dan kemunculan sang Phantom Thief Sai yang membunuh korban dengan memasukkannya ke dalam kotak.

Keunikan dari kisah detektif ini adalah sang tersangka akan menjadi semacam monster.  Saat itulah waktu makan si Neuro, kepalanya akan menjadi kepala burung dan memakan misteri sang tersangka tanpa membunuhnya.  

 
Inilah alasan Neuro ke Dunia Manusia, karena di sanalah ada misteri yang bisa dia santap.  

Plot dalam anime ini cukup jelas.  Dan ending-nya pun memuaskan.  Karena Neuro akhirnya bertarung habis-habisan dengan SAI, tidak lupa pertarungan paling epik antara Neuro dengan Denjin HAL.  Bagiku, kasus Denjin HAL lebih memikat dibanding pertarungan akhir.  

Untuk bagian Komedi, di anime mungkin tidak begitu banyak.  Saya sih paling geli lihat kerakusan Yako. Dia bisa makan semua masakan satu restoran sendirian.  Animas-nya pun cukup memukau, tapi tidak benar-benar spektakuler.  Sang Neuro punya saingan yang mampu membuat dirinya kerepotan juga walau dirinya sendiri Immortal.

Tidak seperti layaknya Hentai Kamen yang sampai akhir cerita, tidak ada satu pun musuh yang benar-benar bisa membuat dia kerepotan.  Kadang saya berpikir bagaimana jika Sebastian dan Neuro bertarung.  Pasti menarik sekali.



Neuro punya begitu banyak senjata di tubuhnya.  Tangannya bisa jadi pedang, javelin dan alat-alat iblis lainnya yang unik dan juga disturbing.  Ada perbedaan sedikit antara Manga dan Anime-nya.  Tapi, jujur saja saya lebih suka Anime-nya.  

Hal-hal keren dari MTNN adalah kejelasan plot-nya.  Jalan ceritanya awalnya memang biasa saja.  Namun, pelan-pelan membuka plot utama dan punya arah yang jelas.  Itu sangat menyenangkan, tidak seperti Conan yang sampe kini ga habis-habis.  

Saatnya untuk Final Verdict, Majin Tantei Nougami Neuro mendapatkan 7/10.  This is Great Anime.  Karaktisasinya menarik, plot yang jelas, juga punya beberapa pesan moral yang kuat.  Terutama di saat sang dokter bedah plastik.  Di situ saya tersentuh sekali dengan kisahnya, di mana seorang istri yang mencintai suaminya.

Well, jangan lupa follow, komen kalau bisa dan sampai saya berpikir suatu hal lainnya!